Selasa, 13 April 2010

Termometer & Suhu (Temperatur)

Diposting oleh Tirsaayu di 20.37

Termometer adalah alat untuk mengukur tingkat panas suatu benda. Tingkat panas benda dinyatakan dalam satuan derajat (o). Termometer berupa tabung kaca berskala yang didalamnya diisi zat cair. Pada suhu yang lebih tinggi, zat cair dalam tabung memuai sehingga menunjuk angka yang lebih tinggi pada skala. Sebaliknya,pada suhu yang lebih rendah, zat cair dalam tubuh menyusut sehingga menunjuk angka yang lebih rendah pada skala.

Beberapa keunggulan termometer raksa:

*      Raksa tidak membasahi dinding kaca. Akibatnya, pembacaan skala menjadi lebih teliti, terutama jika suhu berubah-ubah dengan cepat.

*      Jangkauan ukurnya lebih lebar. Hal itudisebabkan interval titik beku dan titik didih raksa lebar. Raksa membeku pada suhu -39 oC dan mendidih pada suhu 357 oC.

*      Raksa berwarna mengilap seperti perak.hal itu memudahkan pembacaan skala.

*      Raksa merupakan penghantar yang baik. Pemuaian raksa juga teratur.

Termometer alkohol dapat digunakan untuk mengukur suhu yang sangat rendah. Hal itu disebabkan titik beku alkohol mencapai -115 oC. Namun, termometer alkohol tidak dapat digunakan untuk mengukur suhu tinggi. Hal itu disebabkan pada suhu 78 oC alkohol mendidih. Kelemahan lain adalah alkohol tidak berwarna dan membasahi dinding kaca sehingga mempersulit pembacaan skala. Lain halnya lagi dengan termometer  digital, cara kerja termometer ini lebih akurat, tetapi hanya digunakan untuk mengukur suhu badan saja tidak dapat digunakan untuk mengukur suhu benda lainnya. Keluarga saya sering menggunakan termometer ini saat demam.

Ketika keponakan pertama saya, Tio demam. Kakak saya memeriksa suhu badannya menggunakan termometer digital. Penggunaan termometer ini cukup mudah, kita hanya menyelipkannya di lipatan lengan. Lalu alat ini mulai bekerja, dan hasilnya bisa dilihat langsung, lebih praktis. Alat ini bekerja menggunakan baterai, seperti baterai jam.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Tirsa Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea